Jumat, 28 Juni 2019

Gereja Herkulanus & Apresiasi TVRI


DEPOK - Gereja Paroki Santo Herkulanus Depok bekerja sama dengan TVRI, stasiun televisi pemerintah, menggelar acara Mimbar Agama Katolik. Bagi Gereja Herkulanus, mimbar agama ini adalah kegiatan katekese (mewartakan berita gembira) lewat televisi, ujar Anton Semara Duran, Ketua Seksi Katekese Paroki Herkulanus Depok.

Gereja Herkulanus dan TVRI telah menayangkan program Mimbar Agama Katolik pada 3 Juni dan 10 Juni lalu, mengusung tema "Kenaikan Yesus Mengangkat Hidup Kita" dan "Roh Kudus Turun Atas Para Rasul".

Fransisca Ovita Sari dan Syahril Marbun tampil sebagai pembawa acara (host), didukung OMK Paroki Herkulanus (Iuvenish Chorus), penyanyi solo Willy Brodus Eko dan Anjani Birgitta, yang mengisi sesi puji-pujian. Sementara dialog dalam mimbar agama itu dilakoni oleh Pastor Paroki Santo Herkulanus Depok RD Aloysius Tri Hardjono dan salah satu tokoh umat, Thomas Suhardjono.

Anton Semara mengatakan kerja sama ini akan berlanjut, dengan tiga episode berikutnya, mengusung tema Kemerdekaan (Mencintai Tuhan dalam Kebinekaan), Keluarga (Ecclesia Domestica/Gereja Rumah), dan Panggilan Membiara.

RD Yulius Eko Priyambodo, Pastor Vikaris Paroki Santo Herkulanus Depok, akan membawakan renungan atau kotbah di episode Kemerdekaan, didukung paduan suara Iuvenish Chorus dan host Alberta Christina.

RD Aloysius Tri Harjono bersama tokoh umat Widi Wijayanto akan melakoni dialog untuk tema Keluarga, didukung paduan suara Lingkungan Petrus Damianus dan host Fransisca Ovita Sari.

Suster Yashinta dan tokoh umat Ariston Zebua akan melakoni dialog untuk tema Panggilan Hidup Membiara, didukung paduan suara Lingkungan Anselmus de Canterbury (ADC Voice) dan host Syahril Marbun.

Skenario dan narasi untuk Mimbar Katolik digarap oleh Seksi Katekese Paroki Herkulanus, seperti Anton Semara, Ign. Djoko Irianto, dan Thomas Suhardjono.

Sementara sesi puji-pujian menjadi tanggung jawab penuh pelatih paduan suara seperti Martinus Widodo (Petrus Damianus), Chris Waimona (Anselmus de Canterbury), dan Maria Seraphica Ruli D (OMK Herkulanus/Iuvenish Chorus). Dominikus Aji Wijanarko sebagai music director akan mengemas alunan nada untuk semua lagu pujian yang akan disuguhkan dalam Mimbar Agama Katolik itu. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar